Cara Aman Merawat Berbagai Part yang Karatan di Kolong Mobil

Cara Aman Merawat Berbagai Part yang Karatan di Kolong Mobil

Cara Aman Merawat Berbagai Part yang Karatan di Kolong Mobil

Pada bagian kolong kendaraan roda empat terdapat berbagai part mobil yang rawan mengalami karatan. 

Kondisi ini harus segera ditangani karena dapat menyebabkan masalah pada kinerja mobil apabila diabaikan. 

Oleh karena itu, penting untuk mengetahui bagaimana cara merawat berbagai part mobil di kolong yang karatan. 

Dalam artikel ini Anda akan mendapatkan informasi mengenai cara merawat, penyebab karatan, dan mencegah part mobil di kolong mengalami karatan. Silakan disimak.

Mengatasi Part Mobil yang Karatan

Untuk mengatasinya Anda perlu melakukan beberapa hal berikut:

  1. Mengidentifikasi Berbagai Kondisi Karat

Sebelum melakukan perbaikan lebih jauh, Anda harus mengetahui dulu tingkat karat yang dialami part mobil Anda. Apakah mengalami:

  • Karat di permukaan: Hanya berkarat di bagian luar, belum sampai masuk ke dalam metal. 

  • Karat skala sedang: Mulai mengelupas dan metal menipis 

  • Karat yang parah atau penetrasi: Terdapat lubang atau bagian yang rapuh sehingga perlu dilas kembali.

  1. Membersihkan Kolong Mobil 

Langkah selanjutnya Anda cuci area kolong mobil dengan menggunakan air dari selang. Jangan lupa untuk melindungi part mobil yang sensitif ya. 

Setelah itu gunakan degreaser atau sabun khusus untuk menghilangkan lumpur dan oli. 

Terakhir keringkan hingga benar-benar kering agar karat dapat hilang dengan maksimal. 

  1. Cat Ulang dan Lakukan Amplas 

Cara mudah untuk mengatasi karatan pada part mobil adalah dengan mengecat ulang dan amplas. Metode ini untuk part mobil berkarat ringan. 

Sebelum dicat, Anda harus melakukan pengamplasan terlebih dahulu. Gunakan amplas yang memiliki ukuran agak kasar. Gosokkan pada area part mobil yang mengalami karatan. 

Amplas hingga terlihat lagi warna logamnya. Kemudian bersihkan area tersebut dengan kain yang telah dibasahi alkohol atau thinner. Tujuannya agar debu tidak menempel. 

Jika sudah, Anda oleskan primer anti karat agar cat dapat menempel kuat serta tahan lama. Baru kemudian Anda bisa melakukan pengecatan ulang pada kolong mobil. 

  1. Diatasi dengan Dempul 

Apabila karatnya parah bahkan sampai menyebabkan lubang, maka Anda perlu mengatasinya dengan dempul. Selain menutup karat, dempul juga dapat mengatasi kerusakan dengan menutupinya. 

Cara melakukannya, Anda bersihkan terlebih dahulu karat dengan menggunakan amplas maupun sikat kawat. 

Setelah itu, oleskan dempul yang diformulasikan khusus untuk logam di area kolong yang telah mengalami pengeroposan. Kemudian keringkan dan amplas hingga halus.

Pengecatan ulang tetap harus dilakukan. Anda dapat menggunakan cat warna dan primer yang cocok. 

  1. Memanfaatkan Cuka 

Mengatasi part mobil yang karatan bisa juga menggunakan cuka. Ini karena cuka memiliki sifat yang asam sehingga dapat melarutkan karat. 

Caranya, Anda tinggal menyemprotkan cuka ke part mobil di kolong yang mengalami karatan. 

Biarkan dulu untuk beberapa jam, jika memungkinkan diamkan semalaman agar karatnya benar-benar luntur. 

Kemudian Anda bisa menggosoknya menggunakan sikat dan bilas dengan air bersih. Sebelum dicat ulang pastikan part mobil tersebut sudah kering ya. 

  1. Memanfaatkan Baking Soda  

Cara mudah lainnya, Anda dapat memanfaatkan baking soda. Ubah bentuk baking soda menjadi pasta terlebih dahulu. Untuk membuatnya, Anda cukup mencampurkan baking soda dengan air. 

Pastikan tidak terlalu encer agar Anda mudah untuk mengaplikasikannya. Setelah itu oleskan pasta baking soda ke part mobil yang karatan. 

Diamkan terlebih dahulu untuk beberapa waktu. Selanjutnya gosok menggunakan sikat gigi. Bilas dan keringkan. Mudah bukan?

Berbagai Penyebab Part Mobil Bagian Kolong Karatan 

Ada berbagai faktor yang menyebabkan part mobil bagian kolong mengalami karatan. Anda dapat memahami berbagai faktor tersebut untuk mencegah dan meminimalisir terjadinya karatan. 

  1. Faktor Lingkungan 

Lingkungan menjadi faktor utama part mobil bagian kolong mengalami karatan. Apalagi jika mobil Anda sering terpapar air hujan dan kelembapan yang tinggi. 

Dua kondisi tersebut berisiko menyebabkan part mobil bagian kolong berkarat. 

Ini karena air hujan memiliki kandungan yang memungkinka korosi terjadi lebih cepat. .

  1. Karena Kotoran yang Menumpuk 

Penumpukan kotoran pada bagian kolong mobil juga dapat menjadi penyebab terjadinya karat. Penumpukan tersebut amat mendukung bertumbuhnya karat pada part mobil dan mampu menahan kelembapan. 

  1. Bahan Kimia Tidak Tepat

Menggunakan bahan kimia yang tidak cocok untuk mobil Anda dapat menimbulkan karat. 

Apabila Anda menggunakan bahan kimia yang keras dikombinasikan cara mencuci yang tidak tepat, maka korosi akan mudah muncul. 

Akhirnya menimbulkan karat dan merusak struktur mobil Anda. Maka dari itu pastikan Anda menggunakan bahan pembersih yang cocok.

  1. Tidak Dirawat dengan Baik 

Apabila Anda melakukan pengecekan dan perawatan mobil, pastikan part mobil di kolong juga menjadi perhatian. 

Bersihkan dan laposi kolong mobil dengan pelindung tambahan agar korosi tidak terjadi. 

  1. Sering Melewati Jalan Kasar 

Permukaan jalan yang berbatu dan kasat dapat menyebabkan aberasi lebih cepat. Ini karena kolong mobil mengalami gesekan sehingga lapisan pelindungnya hilang. 

Akhirnya karat pun menyebar. Oleh karena itu sebisa mungkin untuk tidak melewati jalan yang kasar tersebut. 

Mencegah Terjadinya Karatan Part Mobil di Kolong 

Agar tidak sampai terjadi karatan pada part mobil, Anda dapat menerapkan beberapa tips berikut ini:

  1. Segera Dicuci Setelah Terpapar Hujan  

Mengapa penting? Karena air hujan memiliki pH di bawah angka 5 atau 6. Alasannya karena karbondioksida yang ada di udara larut bersama air hujan yang mempunyai bentuk asam lemah. 

Inilah yang menyebabkan karat terjadi pada mobil. Maka dari itu jika mobil Anda terpapar air hujan, segera bilas hingga bagian kolong mobil. Gunakan air bertekanan tinggi. 

Pastikan Anda mengeringkan mobil dengan baik agar tidak ada sisa air yang berpotensi menimbulkan karat. 

  1. Menggunakan Anti Karat 

Melapisi part mobil dengan anti karat bisa menjadi solusi yang efektif. Pastikan Anda memilih produk yang tahan lama. Produk ini tidak hanya dapat mencegah karatan menyebar. Tetapi mampu menyamarkan jejak karat. 

  1. Hindari Jalan dengan Genangan Air 

Jangan sampai Anda melewati genangan air karena dapat mempercepat korosi pada part mobil. Air yang menggenang tersebut umumnya memiliki garam dan zat kimia di dalamnya. 

  1. Melakukan Pemeriksaan Rutin 

Pastikan Anda selalu melakukan pemeriksaan rutin terhadap part mobil yang rawan karat. Beberapa part mobil tersebut antara lain disc brake, drum brake, exhaust system atau knalpot, rangka mobil, dan komponen suspensi. 

Apabila Anda melihat ada gejala korosi maka segera lakukan pembersihan atau lindungi dengan pelumas agar karat tidak menyebar. 

  1. Cuci Mobil dengan Hidrolik

Anda juga dapat mencegah karatan pada part mobil di kolong dengan menggunakan metode cuci hidrolik. 

Metode ini memungkinkan Anda mengetahui sejauh mana karatan yang terjadi pada part mobil.

Namun memang metode cuci ini biayanya mahal dan harus dilakukan di tempat khusus yang menyediakan layanan tersebut. 

Part mobil yang berkarat harus segera ditangani agar tidak menyebar dan mengakibatkan kerusakan pada part mobil tersebut. 

Masalahnya jika sudah rusak maka performa mobil Anda juga akan terpengaruh. Selain segera ditangani, Anda juga harus mencegah terjadinya karat dengan beberapa tips di atas.

Dapatkan berbagai tips perawatan mobil lainnya hanya di http://auto.suzuki.co.id/.